DMZ Bali, Museum Terbalik di Bali

DMZ Bali, Museum Terbalik di Bali – Sahabat Travellers, Pada kesempatan kali ini Berakhir pekan akan share informasi mengenai Museum DMZ Bali, dimana anda bisa foto-foto eksis dengan latar gambar yang terbalik, sehingga hasil foto akan nampak tidak masuk akal.
Pulau Bali dengan destinasi wisata terkenal di dunia terus berinovasi untuk variasi tempat wisata. Salah satunya adalah Museum DMZ, Museum 3 Dimensi di Bali. Museum 3D DMZ (Dream Museum Zone) Bali, resmi dibuka pada tanggal 12 April 2014 di jalan Nakula 33x Legian. Karya-karya lukisan tiga dimesnsi yang dihasilkan menjadi hasil karya tekhnik spesial dengan multi dimensi, tempat ini wajib anda kunjungi saat liburan di pulau Dewata. Untuk menuju Museum 3d DMZ tidaklah susah. Akses menuju lokasi Museum 3D DMZ Bali sangat mudah dijangkau dan berdekatan dengan tempat-tempat populer pariwisata Bali seperti Kuta, Legian dan Seminyak. Itu sebabnya menjadi salah satu tujuan dalam agenda perjalanan tour. Menjadi museum lukisan tiga dimensi pertama dan terpopuler di Bali, menampilkan ilusi-ilusi gambar yang luar biasa, sehingga menjadi bidikan kamera yang menghasilkan gambar-gambar spektakuler.


Seni ilusi lukisan ini mulanya berasal dari Korea dan berkembang ke seluruh dunia, dan hingga sampai ke Pulau Dewata Bali. Museum 3D ini menjadi salah satu alternative lokasi  wisata di Bali yang menawarkan berbagai keindahan dan kesenian Bali yang diciptakan oleh para seniman lewat lukisan – lukisan di DMZ 3D Trick Art. Dari ilusi trick art yang dimulai dari pintu masuk, Egyptyan, Piramid, dan Imajinasi akan membawa Anda ke dunia baru yang belum pernah anda duga sebelumnya. Museum 3D DMZ merupakan museum ilustrasi seni, yang telah dipuji oleh turis di seluruh dunia. Selain tempatnya yang menyenangkan dan akan membuat semakin eksis dengan berfoto menggunakan imajinasi yang lebih untuk hasil yang lebih keren. Dipandu dengan guide yang siap membantu kita untuk mengambil foto dengan enggle yang pas, bahkan guidenya pun bersedia ketika kita minta tolong di fotoin. Guide yang ramah dan cantik-cantik.

Museum 3 Dimensi DMZ (Dream Museum Zone) Bali. Resmi dibuka pada tanggal 12 April 2014 yang lokasinya di Jalan Nakula 33x Legian – Kuta. Karya-karya lukisan tiga dimesnsi yang dihasilkan menjadi hasil karya tekhnik spesial dengan multi dimensi, tempat ini wajib anda kunjungi saat liburan di Bali. Di Museum 3 Dimensi DMZ ini ada 14 tema dengan 120 lukisan yang berbeda. DMZ Museum ini terletak 100 m dari JL Nakula ke arah Legian. Letaknya 1.6km dari Pantai Kuta, dan memakan waktu sekitar 20 menit dengan berjalan kaki.

Dan dibawah ini adalah peta kordinatnya. Trik lukisan tiga dimensi (Trick Art 3d) di museum ini adalah hasil karya dari maestro negara Korea, pameran ini buka dan bisa anda nikmati setiap harinya dari jam 09.00 pagi dan tutup 10.00 malam, Untuk waktu kunjungan tidak di batasi. Kalu ingin datang ke DMz harus pagi-pagi karena kalau sudah agak siang dan di hari libur sudah banyak pengunjung yang berdatangan. Kita pun harus mengantri untuk berfoto. Gedung berlantai dua,  fasilitas parkir tersedia untuk menunjang kenyamanan pengunjung. Bali sebagai daerah tujuan wisata terus berusaha melengkapi sarana prasarana penunjang disejumlah tempat rekreasi lainnya, untuk memperkaya pilihan wisatawan seperti flyboard watersport di Tanjung Benoa, paragliging di kawasan pantai Pandawa desa Kutuh dan surf kiting di pantai Sanur. Harga Tiket Masuk : Rp 100.000,- per orang untuk WNI. Rp 150.000,- per orang untuk WNA. Untuk reservasi  Bisa telpon terlebih dulu ke (+621) 361-849 6220/6221.

Lokasi Museum DMZ Bali
  • Jl. Nakula No.33X Kelurahan Legian Kecamatan Kuta Kabupaten Badung Provinsi Bali KodePos: 80361

Video Museum DMZ Bali

Demikianlah artikel mengenai DMZ Bali, Museum Terbalik di Bali semoga artikel ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi kita semua.[bp]