Prosesi Sakral Kerajaan Gowa, Accera Kalompoang Tahun 2019

Prosesi Sakral Kerajaan Gowa, Accera Kalompoang Tahun 2019 - Accera Kalompoang merupakan upacara adat untuk membersihkan benda-benda pusaka peninggalan Kerajaan Gowa yang tersimpan di Museum Balla Lompoa. Inti dari upacara ini adalah allangiri kalompoang, yaitu pembersihan dan  penimbangan salokoa (mahkota) yang dibuat pada abad ke-14. Mahkota ini  pertama kali dipakai oleh Raja Gowa, I Tumanurunga, yang kemudian disimbolkan  dalam pelantikan Raja- Raja Gowa berikutnya. Adapun benda-benda kerajaan yang dibersihkan di  antaranya: tombak rotan berambut ekor kuda (panyanggaya barangan), parang  besi tua (lasippo), keris emas yang memakai permata (tatarapang), senjata  sakti sebagai atribut raja yang berkuasa (sudanga), gelang emas berkepala naga (ponto janga-jangaya), kalung kebesaran (kolara), anting-anting emas murni (bangkarak ta‘roe), dan kancing emas (kancing gaukang).  Selain benda-benda pusaka tersebut, juga ada beberapa benda impor yang tersimpan  di Museum Balla Lompoa turut dibersihkan, seperti: kalung dari Kerajaan Zulu,  Filipina, pada abad XVI; tiga tombak emas; parang panjang (berang manurung);  penning emas murni pemberian Kerajaan Inggris pada tahun 1814 M.; dan medali  emas pemberian Belanda. Pencucian benda-benda kerajaan tersebut menggunakan air suci yang diawali dengan pembacaan surat Al-Fatihah secara bersama-sama oleh para peserta upacara yang dipimpin  oleh seorang Anrong Gurua (Guru Besar). Khusus untuk senjata-senjata pusaka seperti keris, parang dan mata tombak, pencuciannya diperlakukan secara khusus,  yakni digosok dengan minyak wangi, rautan bambu, dan jeruk nipis. Pelaksanaan  upacara ini tidak hanya disaksikan oleh para keturunan Raja-Raja Gowa, tetapi  juga oleh masyarakat umum dengan syarat harus berpakaian adat Makassar pada saat acara.

Upacara adat Accera Kalompoang digelar  sekali setahun, yakni setiap usai shalat Idul Adha pada tanggal 10 Zulhijjah di  Museum Balla Lompoa. Upacara adat yang sakral ini pertama kali dilaksanakan  oleh Raja Gowa yang pertama kali memeluk Islam, yakni I Mangngarrangi Daeng  Mangrabbia Karaeng Lakiung Sultan Alauddin pada tanggal 9 Jumadil Awal 1051 H.  atau 20 September 1605. Meskipun Raja Gowa XIV itu telah memulainya, namun  upacara ini belum dijadikan sebagai tradisi. Raja Gowa XV, I Mannuntungi Daeng Mattola Karaeng Ujung Karaeng Lakiung Sultan Malikussaid Tumenanga Ri  Papambatuna, mentradisikan upacara ini pada setiap tanggal 10 Zulhijjah, yakni  setiap selesai shalat Idul Adha. Selanjutnya, Raja Gowa XVI, I Mallombasi Daeng  Mattawang Karaeng Bontomanggape Sultan Hasanuddin Tumenanga ri Balla Pangkana yang  bergelar Ayam Jantan dari timur, memasukkan unsur-unsur Islam ke dalam upacara ini, yakni penyembelihan hewan kurban.
Sejak itu, Raja-raja Gowa berikutnya terus  melaksanakan upacara Accera Kalompoang ini dan sampai sekarang terus dilaksanakan  oleh para keturunan mereka. Oleh karena pelaksanaan upacara ini memerlukan  biaya yang cukup besar, yakni mencapai puluhan juta rupiah, maka setiap  keluarga yang tergabung dalam Kerukunan Keluarga Salokoa membiayai upacara ini  secara bergiliran. Upacara adat Accera Kalompoang adalah salah satu ritual adat yang bersifat sakral, yang sangat diyakini dan dihormati masyarakat Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Upacara yang digelar dirumah adat Ballalompoa, atau Istana Raja Gowa ini merupakan upacara ritual terbesar sepanjang tahun. Prosesinya sendiri dimulai sejak pemerintahan Raja Gowa ke 14, yaitu Sultan Alaudin, Raja Gowa yang pertama kali memeluk agama Islam. Accera Kalompoang, merupakan acara ritual pencucian benda-benda peninggalan Kerajaan Gowa yang masih tersimpan di Istana Ballalompoa. Berlangsung selama 2 hari berturut-turut, menjelang dan pada saat Idhul Adha. Upacara ini diadakan oleh keturunan Raja Gowa secara bergantian. Tahun ini giliran keluarga Andi Mapaturung. Sedangkan dana untuk upacara ini, ditanggung bersama. Pemerintah daerah turut serta berpartisipasi. Segala sesuatu dipersiapkan untuk upacara allekka je'ne, yaitu upacara mengambil air di Sumur Bungun Lompoa, yang artinya sumur besar bertuah. Sesajen berupa bente, atau beras ketan, dupa, lilin, dan daun sirih, turut serta dibawa. Sesepuh adat dan iring-iringan pembawa benda pusaka beserta keluarga kerajaan mulai memasuki sumur Bungun Lompoa yang terletak di Bukit Tamalatea, dekat makam Sultan Hasanudin, atau sekitar 500 meter dari Istana Ballalompoa.
Sambil melantunkan paroyong, atau nyanyian kepada Sang Pencipta dan leluhur, para sesepuh adat memainkan alat musik jajjakkang. Alat musik yang terdiri dari kancing, bacing, bulo, dan kaoppo ini merupakan alat musik yang digunakan kalangan raja untuk pesta adat. Sesajen mulai ditabur diatas air sumur. Air sumur lalu diambil dengan menggunakan sero, atau timba, yang bahannya terbuat dari daun lontar. Konon, ada tiga sumur disekitar Bukit Tamalatea. Namun dua dari tiga sumur tersebut, hilang secara gaib. Usai mengambil air, rombongan kembali ke istana untuk mengikuti upacara selanjutnya. Yaitu upacara ammolong tedong, atau penyembelihan kerbau, saat matarahari pada posisi allabang lino atau pertengahan bumi. Kerbau yang akan disembelih, juga harus memenuhi syarat antara lain jantan, berwarna hitam dan kondisinya prima. Sang kerbau pun diperlakukan secara khusus. Diberi cermin, disisir bulu-bulunya, dan diikatkan kain putih sebagai simbol kesucian. Lalu kerbau diarak keliling istana sebanyak 3 kali putaran. Sebelum prosesi penyembelihan berlangsung, keluarga yang memiliki hajat, melakukan sebuah prosesi, sebagai bentuk penghormatan kepada Sang Pencipta dan para leluhur. Satu persatu para turunan Raja Gowa ini, memecahkan telor, memberi minyak khusus dan mengarahkan uap ke kepala kerbau. Penyembelihan dilakukan oleh seorang sesepuh adat. Darah kerbau ini selanjutnya disimpan di istana. Malam hari, berlangsung upacara appidalleki, yang bermakna, persembahan sesajen kepada leluhur sembari memanjatkan doa syukur kepada Sang Pencipta. Upacara ini hanya untuk kalangan keluarga raja saja. Esok hari usai mengikuti shalat Idul Adha, upacara allangiri kalompoang, atau pencucian benda-benda utama pusaka kebesaran Kerajaan Gowa pun dimulai. Ini merupakan puncak upacara dari segala rangkaian acara accera kalompoang. Air bertuah yang diambil dari Sumur Bungun Lompoa diletakkan diatas panggung, beserta darah kerbau dan sesajen lainnya. Benda peninggalan Kerajaan Gowa yang berjumlah 13 buah, mulai dikeluarkan dari tempat penyimpanan. Annyossoro, atau pembersihan mulai dilakukan oleh turunan Raja Gowa terakhir, Andi Manganruru Pataemba. Benda-benda pusaka ini lalu diberikan kepada para sesepuh adat yang sudah menanti di atas panggung.
Para sesepuh adat mulai mencuci benda-benda pusaka yang terdiri dari, salokoa, atau mahkota, yang memiliki berat 1768 gram, terbuat dari emas murni, dan ditaburi 250 permata. Konon mahkota ini pernah dipakai oleh Raja Gowa pertama. Benda pusaka lain, ponto janga jangaya, merupakan gelang emas berbentuk naga, yang berjumlah 4 buah. Dilanjutkan dengan pencucian tobo kaluku, atau rantai emas, dan benda-benda pusaka lainnya termasuk 4 senjata sakti, yang sering digunakan para raja dahulu kala. Satu persatu benda pusaka dibasuh oleh air Sumur Bungun Lompoa, kemudian diasapi dengan dupa.  Upacara diakhiri dengan prosesi attitele, atau pelepasan hajat. Para raja keturunan Gowa mengambil air dan darah kerbau untuk dibubuhi pada mahkota. Jaman dulu kala, seusai mencuci benda pusaka, masyarakat menunggu proses annimbang, atau menimbang benda-benda pusaka dengan timbangan khusus. Namun karena timbangan itu kini sudah tak ada, sebagai gantinya memanjatkan do`a bersama, dipimpin sesepuh adat.
Inti dari upacara Accera Kalompoang adalah upacara penimbangan Salokoa atau Mahkota raja yang terbuat dari emas murni dan dikreasikan pada abad ke-14. Mahkota ini pertama kali dipakai oleh Raja Gowa, I Tumanurunga yang disimbolkan lewat pelantikan raja-raja. Mahkota berhiaskan 250 butir berlian dengan berat mencapai 1.768 gram akan ditimbang  dan juga dipercaya sebagai pertanda akan kehidupan masyarakat Gowa untuk masa yang akan datang. Dan dari hasil timbangan itulah akan diketahui makmur atau tidaknya masyarakat Gowa. Jika berat timbangan berkurang, maka dianggap pertanda akan terjadinya bencana. Sebaliknya, jika berat timbangan bertambah, dipercaya sebagai isyarat kemakmuran. I Mangngarrangi Daeng Mangrabbia Karaeng Lakiung Sultan Alauddin, yang merupakan Raja Gowa pertama yang mengadakan upacara Adat Accera Kalompoang pada 9 Jumadil Awal 1051 H atau 20 September 1605. Dan acara upacara adat ini dijadikan tradisi pada masa  pemerintahan I Mannuntungi Daeng Mattola Karaeng Ujung Karaeng Lakiung Sultan Malikussaid Tumenanga Ri Papambatuna yang menjabat sebagai Raja Gowa ke XV.  Dan jika sobat merasa tertarik ingin melihat langsung upacara adat ini maka sobat bisa datang pada setiap selesai shalat Shalat Idul Adha di  Museum Balla Lompoa, Kerajaan Gowa di Jl. Sultan Hasanuddin No. 48 Sungguminasa, Somba Opu, Kabupaten Gowa. Dan Wajib untuk mengenakan baju adat Makassar sebagai  persyaratan untuk mengikuti Accera Kalompoang.[bp]
Foto – Foto Prosesi Sakral Kerajaan Gowa, Accera Kalompoang Tahun 2019












































































































Video Prosesi Sakral Kerajaan Gowa, Accera Kalompoang Tahun 2019