Pernah mendengar mengenai reksadana? Reksadana
disebut-sebut sebagai salah satu jenis investasi terbaik. Terutama untuk para
pemilik modal kecil. Namun tentunya, sebelum menggali lebih jauh mengenai cara memilih reksadana, berkenalan
dengan salah satu jenis investasi ini sangat penting. Untuk itu, sebelum
membahas lebih jauh mengenai seluk beluk reksadana dan juga bentuk investasi
lain, mari berkenalan dengan dekat lebih dulu.
Saat berbicara mengenai reksadana, memang mau
tak mau terpikirkan tentang produk asuransi terbaik. Padahal asuransi bukanlah reksadana, dan reksadana
tentunya juga bukan merupakan salah satu produk asuransi. Pengertian beberapa
orang yang menganggap reksadana sebagai saham pun bisa dikatakan tak sepenuhnya
benar. Hingga akhirnya banyak yang melakukan kesalahan dalam cara memilih
reksadana yang tepat.
Untuk itu, mari berkenalan lebih dulu mengenai
apa itu reksadana?
Reksadana merupakan wadah yang nantinya akan
menampung uang dari sejumlah pemodal. Uang yang terkumpul dalam reksadana ini
akan diinvestasikan ke dalam portofolio efek berdasarkan dari kesepakatan para
pemodal oleh manajer investasi. Portofolio efek ini bisa dalam berbagai bentuk.
Mulai dari di pasar modal, saham, pendapatan tetap, sampai dengan campuran.
Tentunya, mengetahui portofolio efek yang dijalankan oleh manajer investasi
merupakan salah satu cara memilih reksadana yang penting untuk diperhatikan
dibandingkan lainnya. Pasalnya nantinya, perbedaan investasi di portofolio akan
memberikan resiko dan juga keuntungan berbeda.
Jadi, reksadana bukan merupakan saham atau pun
produk asuransi terbaik. Reksadana lebih condong pada dimana pemodal memberikan
uang kepada manajer investasi, untuk nantinya diinvestasikan ke dalam
portofolio yang disepakati. Tentunya, keuntungan akan menjadi milik pemilik
modal, dengan adanya beberapa kondisi atau pun potongan untuk manajer
investasi. Bila ada kerugian dari portofolio yang dijalankan oleh manajer
investasi pun akan menjadi kerugian untuk pemilik modal.
Reksadana memang bukan merupakan bentuk produk
asuransi terbaik. Sebaliknya, reksadana justru menjadi salah satu bentuk
investasi yang pas bagi mereka dengan pengetahuan kurang di bidang ini.
Pasalnya nantinya tak akan berkecimpung secara langsung dan modal dijalankan
oleh pihak profesional di bidang tersebut.
Ikuti Kami di: